Kamis, 22 September 2011

Internet Mempermudah Saya dalam Berkomunikasi dan Mencari Informasi

Internet dapat dikatakan sebagai salah satu sumber informasi terlengkap dan tercepat yang dapat kita gunakan atau kita akses dimana saja, kapan saja, dan siapa saja dapat menggunakan internet. Di zaman sekarang internet merupakan salah satu andalan atau primadona bagi semua kalangan yang membutuhkan informasi yang cepat dan praktis. Internet memliki banyak fungsi selain sebagai salah satu sumber informasi yang terlengkap juga memiliki fungsi seperti kita bisa mengirim data atau surat dengan berbagai pihak diseluruh dunia dengan menggunakan fasilitas Electronic mail (E-mail).Selain fasilitas Electronic mail internet juga menyediakan fasilitas untuk berbincang atau mengobrol yang disebut chatting dalam dunia internet. Kemampuan internet lainnya adalah Usenet ,yaitu forum yang disediakan bagi pengguna internet untuk berbagi informasi dan pemikiran mengenai suatu topik melalui bulettin elektronik.Dengan menggunakan forum ini,pengguna dapat mengirim pesan mengenai topik bersangkutan dan menerima tanggapan dari pihak lain.
Internet terhubung dengan ratusan katalog perpustakaan,sehingga penggunaannya dapat meneliti ribuan data base yang terbuka untuk umum melalui jaringan tersebut yang disediakan oleh perusahaan,pemerintah ataupun niralaba.Pengguna internet dapat mempergunakan informasi ini untuk berbagai keperluan bisnisnya,sehingga bisa mengetahui kondisi lingkungan termasuk pesaing dan perkembangan kepentingan para stakeholder.Beberapa metode atau alat untuk mengakses komputer dan mencari file yang dapat diterapkan melalui internet adalah gopher,archie,dan wide area information servers. Dalam dunia bisnis internet digunakan sebagai alat penghubung yang praktis untuk komunikasi antara perusahaan dengan pelanggan,tanpa harus memikirkan waktu dan lokasi.Sekarang ini banyak situs-situs yang melakukan penjualan barang dan jasa lewat internet,dan tentunya kita kalau ingin membeli harus memakai kartu kredit,jadi transaksi itu terjadi lewat internet.Kebanyakan orang di luar negeri seperti Amerika sering berbelanja produk atau barang lewat internet.Kalau dinegara kita masih jarang yang melakukan pembelian lewat internet yang ada penjualan,penyedia jasa dan penyedia informasi,apakah itu informasih tentang berita,informasi tentang pendidikan,atau lain-lainnya. Selain itu dalam bidang komunikasi, kita dapat berkomunikasi telfon menelfon dengan semua orang diseluruh dunia tanpa harus membayar sepeserpun (gratis).yaitu dengan menggunakan fasilitas VOIP.
Seperti yang telah saya jelaskan di atas internet sangat bermanfaat dan mempermudah saya dalam mengakses informasi yang saya butuhkan. Seperti ketika saya membutuhkan informasi fashion terkini saya tinggal mengetik kata sandi atau URL yang saya butuhkan, dalam hitungan detik saja informasi yang saya butuhkan sudah tersedia. Apa lagi di zaman sekarang ini yang teknologinya semakin maju, banyak Handphone yang sudah memasukan aplikasi internet ke dalam salah satu fasilitas yang telah disediakan di dalam Handphone, oleh karna itu saya dapat mengakses internet kapan saya dan dimana saja tanpa ada batasan waktu. Saya juga memanfaatkan internet untuk kegiatan social seperti mencari teman dan sebagainya yang menggunakan jejaring social seperti Facebook, Twitter, Yahoo Messenger, dsb. Banyak sekali manfaat dan pengalaman yang saya dapatkan dari menggunakan internet dan sebaiknya kita harus menjadi pengguna yang cerdas dalam menggunakan kemudahan-kemudahan di internet jangan sampai kita salah menggunakan kemudahan yang sudah tersedia di internet.